feedburner
Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

MU di Grup Ringan, Bayern Bakal Kesulitan

Labels:


MONACO, JUMAT - Undian fase grup Liga Champions telah dilakukan pada Kamis (28/8) malam WIB di Grimaldi Forum, Monaco. Para kandidat kompetisi paling bergengsi di Eropa tersebut yang berjumlah 32 klub, dibagi rata dalam delapan grup.

Secara keseluruhan, klub-klub favorit tampaknya tidak menemui kesulitan berarti. Karena masing-masing grup akan meloloskan dua tim untuk masuk ke fase knock-out, maka para raksasa Eropa berpeluang besar maju ke putaran kedua.

Manchester United (MU) yang tergabung di Grup E akan memulai perjalanannya untuk mempertahan gelar juara paling bergengsi di Eropa tersebut melawan Villarreal, Celtic dan wakil Denmark, Aalborg BK. Secara kualitas, The Red Devils masih jauh di atas sehingga mereka pantas bermimpi untuk lolos ke fase knock-out.

Sementara itu, AS Roma yang tergabung di Grup A bersama raksasa Inggris, Chelsea, perlu sedikit kerja keras. Jika mereka ingin mewujudkan impiannya untuk tampil pada partai final yang akan berlangsung di kandangnya, maka Giallorossi harus bisa mengatasi dua lawannya yang lebih enteng, yakni Berdeaux dan pendatang baru CFR 1907 Cluj.

Kondisi serupa juga bakal terjadi di Grup H. Real Madrid dan Juventus memang menjadi kandidat untuk mendapatkan dua tiket ke putaran kedua, namun mereka harus mewaspadai Zenit St Petersburg yang musim lalu juara Piala UEFA, serta debutan asal Belarusia, FC BATE Borisov.

Nah, persaingan sengit bakal terjadi di F. Meskipun ditempatkan sebagai unggulan teratas, namun Olympique Lyon pasti kesulitan menembus babak selanjutnya. Begitu pun dengan Bayern Muenchen, karena harus bersaing ketat dengan Steaua Bucuresti dan Fiorentina.

Jadwal Pertandingan

Fase grup Liga Champions ini mulai bergulir 16/17 September, 30 September/1 Oktober, 21/22 Oktober, 4/5 November dan 9/10 Desember. Juara dan runner-up masing-masing grup akan maju ke babak knock-out dan final akan berlangsung di Stadion Olimpico, markas AS Roma, pada 27 Mei 2009.

Sementara itu, tim-tim yang menempati peringkat tiga pada fase grup tidak langsung tersingkir. Mereka masih bisa mengecapi kompetisi Eropa meskipun levelnya lebih rendah, yakni ikut Piala UEFA--langsung tembus babak 32 besar. (UEFA/LOU)

- Pembagian Grup Liga Champions

Grup A

Chelsea (Inggris)
AS Roma (Italia)
Girondins de Bordeaux (Perancis)
CFR 1907 Cluj (Romania)

Grup B

Inter Milan (Italia)
Werder Bremen (Jerman)
Panathinaikos (Yunani)
Anorthosis Famagusta (Siprus)

Grup C

Barcelona (Spanyol)
Sporting Lisbon (Portugal)
Basel (Swiss)
Shakhtar Donetsk (Ukraina)

Grup D

Liverpool (Inggris)
PSV Eindhoven (Belanda)
Marseille (Perancis)
Atletico Madrid (Spanyol)

Grup E

Manchester United (Inggris)
Villarreal (Spanyol)
Celtic (Skotlandia)
Aalborg BK (Denmark)

Grup F

Olympique Lyon (Perancis)
Bayern Muenchen (Jerman)
Steaua Bucuresti (Romania)
Fiorentina (Italia)

Grup G

Arsenal (Inggris)
Porto (Portugal)
Fenerbahce (Turki)
Dynamo Kiev (Ukraina)

Grup H

Real Madrid (Spanyol)
Juventus (Italia)
Zenit St Petersburg (Rusia)
BATE Borisov (Belarusia)


sumber : kompas





0 comments:

Post a Comment

Freelance Jobs